KERUSAKAN LINGKUNGAN AKIBAT ULAH TANGAN MANUSIA
Penulis : Haura Laila Fanissa
Semakin hari lingkungan kita telah menunjukkan eksistensi kerusakan yang begitu parah,
akibat ulah tangan manusia yang tidak bertanggung jawab. Banyak poster dan slogan yang dipasang
yang berisi pemanasan global dan juga Gerakan mengurangi sampah serta menjaga kebersihan air.
Banyaknya hutan-hutan yang ditebang demi membangun pabrik, Gedung dan lain-lain. Untuk itu
kita perlu bertindak lebih cerdas, efektif dan efesien.
Salah satu faktor yang mempengaruhi rusaknya lingkungan adalah kurangnya kesadaran dan
ilmu yang dimiliki masyarakat tentang lingkungan hidup. Pentingnya Pendidikan sejak dini tentang
membuang sampah pada tempatnya, daur ulang sampah dapat membantu mengurangi kerusakan
lingkungan.
Kerusakan lingkungan tidak hanya merugikan manusia tetapi juga merugikan makhluk
lainya yang berada dibumi. Hewan dan tumbuhan banyak yang punah virus-virus dan bakteri
bermutasi menjadi spesies baru yang bisa menyebabkan penyakit yang mematikan. Manusia pun
pasti akan kehilangan kenyamanan apabila lingkungan rusak. Seringnya terjadi banjir dikarenkan
masyarakat membuang sampah sembarang serta kurangnya serapan air dijalan-jalan, kekeringan
terjadi dimana-mana dan berdampak pada petani sehingga sering terjadi gagal panen karena
kerusakan lingkungan yang melibatkan hutan sehingga menyebabkan pemanasan global.
“Semua solusi ada dalam diri kita, dalam memilih lingkungan yang sehat atau lingkungan
yang rusak“
Maka dari itu kita harus menjaga kebersihan lingkungan karena kita sebagai generasi
milenial yang harus memelopori generasi yang akan datang supaya memiliki jiwa cinta akan
lingkungan, sehingga menciptakan lingkungan yang nyaman, bersih dan sehat.